Sumber: Nge Trip

Bandung memang tidak pernah kehabisan ide untuk menghadirkan aneka tempat wisata yang kekinian alias Instagramable dan asyik untuk nongkrong. Ditambah dengan udara yang sejuk, pemandangan alam yang indah, dan lokasinya yang tidak jauh dari Jakarta, Bandung semakin digemari oleh wisatawan.

Kini Bandung tidak hanya terkenal dengan Tangkuban Perahu atau Kawah Putih saja, tapi juga dengan beberapa tempat hits yang cocok untuk kamu anak muda jaman sekarang berikut ini!

Chinatown

Sumber: Piknik Yok

Berbeda dengan Chinatown yang ada di sejumlah negara seperti Singapura dan Thailand, Chinatown di sini adalah sebuah kompleks tempat wisata di mana para pengunjung harus membayar tiket masuk dan ada juga jam operasionalnya.

Beberapa hal yang bisa kamu temui di sini adalah bangunan khas China, kios-kios penjual souvenir, serta penjual aneka makanan. Di Chinatown ini juga ada museum yang memiliki sejumlah artefak China seperti peralatan makan dari keramik.

Di beberapa sudut Chinatown, ada spot foto menarik. Sewalah pakaian tradisional China untuk berkeliling Chinatown dan berfoto supaya makin terasa seperti sedang berkunjung ke negaranya.

Tafso Barn

Tafso Barn ini adalah sebuah kafe yang menyajikan aneka hidangan khas Indonesia, Jepang, dan Western. Harga makanan dan minumannya berkisar pada 5 ribu hingga 60 ribu rupiah. Lokasinya berada di perbukitan sehingga kamu tidak perlu meragukan pemandangan alam yang ditawarkannya.

Tempat makan di Tafso Barn ini cukup unik karena menyerupai sangkar burung. Selain tempat makan, Tafso Barn ini juga menyediakan lapangan golf mini, ayunan bergaya vintage, dan beberapa tenda mini untuk pengunjung bersantai.

La Costilla

Selain Tafso Barn, Bandung memiliki kafe kekinian lainnya yaitu La Costilla. Di sini kamu bisa merasakan suasana khas Meksiko karena interiornya didesain dengan konsep Meksiko. Ruangannya didominasi warna merah muda dan ada taman kaktus.

Makanan yang ditawarkan oleh La Costilla ini adalah hidangan khas Western, Spanyol, dan Meksiko. Untuk menu yang menjadi favorit pengunjung adalah Crispy Belly, Calamari Gremolata, Baby Back Ribs, dan Mocktail.

Baca Juga: Jalan-jalan ke Bandung Kurang Lengkap Tanpa Jajanan Ini

Goldstar 360 Sport Resto

Kafe berikutnya yang asyik untuk nongkrong adalah Goldstar 360 Sport Resto. Kafe yang satu ini mengusung konsep khas pemandangan Santorini yang identik dengan gua berwarna putih. Pada permukaan dinding gua, kamu bisa melihat sejumlah lukisan ala manusia purba. Sangat menarik dan unik.

Kafe yang buka pada jam 11 pagi hingga tengah mala mini menawarkan aneka menu nikmat seperti Nasi Goreng, Chicken Steak, dan Spageti.

Wot Batu

Bagi kamu para pecinta karya seni, jangan lewatkan kunjungan ke Wot Batu. Wot Batu ini adalah sebuah galeri seni milik Sunaryo. Koleksi yang dipamerkan di sini umumnya dibuat menggunakan batu. Batu-batu yang disusun apik ini memiliki ceritanya masing-masing, misalnya saja sebuah gerbang yang menceritakan kehidupan di alam selanjutnya, cerita tentang ibunya, dan masih banyak lagi.

Batu-batu yang digunakan dalam karyanya tidak dipahat atau dirubah bentuknya, beliau hanya menyusunnya menjadi karya seni. Saat mengelilingi tempat ini, kamu akan ditemani oleh pemandu yang akan menjelaskan makna dari masing-masing karya. Ketika berada di sini, kamu tidak diperkenankan untuk mengambil gambar menggunakan kamera digital atau kamera profesional lainnya.

Ranca Upas

Sumber: Explore Wisata

Bagi para pecinta binatang, ada satu tempat wisata yang wajib kamu kunjungi selagi berada di Bandung yaitu Balai Konservasi Penangkaran Rusa dan Bumi Perkemahan Ranca Upas. Di sini kamu bisa berinteraksi dengan sejumlah rusa yang dilepas di suatu area. Jika ingin memberi makan, kamu perlu mengeluarkan uang sebesar 5 ribu rupiah untuk membeli seikat wortel yang sudah disediakan pihak pengelola.

Udara di sini cukup sejuk dan pemandangannya begitu asri. Jika ingin bersantai, cobalah berendam sebentar di kolam pemandian air panas alami atau mendirikan tenda untuk bermalam di lahan camping.

The Lodge Maribaya

The Lodge Maribaya cukup populer di kalangan wisatawan karena pemandangan alamnya begitu indah dan mempesona. Selain itu ada juga aneka kegiatan menarik yang bisa pengunjung jajal. Misalnya saja trekking, flying fox, menaiki gardu pandang Sky Tree, bermain ayunan di Sky Swing, hingga bersepeda di atas tali atau Zip Bike.

Untuk menjajal aneka kegiatan menarik tersebut, kamu perlu membeli tiket yang terpisah dengan tiket masuk The Lodge Maribaya. Harganya berkisar antara 15 ribu hingga 20 ribu rupiah.

Tebing Gunung Hawu

Selain Tebing Keraton, spot terbaik untuk menyaksikan matahari terbit di Bandung adalah Tebing Gunung Hawu. Beberapa kegiatan yang bisa kamu lakukan di sini adalah memanjat tebing atau bersantai di atas hammock yang digantungkan di antara dua tebing. Rasanya fantastis!

Untuk liburan berikutnya ke Bandung, jangan lewatkan kedelapan tempat liburan masa kini tadi ya!

690

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here