Jakarta, Tamasya- Sama sepertiĀ  transportasi massal lainnya, tempat duduk di pesawat memiliki nomor supaya para penumpangnya tidak perlu berebutan saat hendak masuk pesawat dan bisa duduk bersama teman perjalanannya. Posisi tempat duduk di pesawat biasanya bisa dipilih ketika melakukan check-in, baik secara online maupun offline.

Masing-masing letak kursi di dalam pesawat memiliki kekurangan dan kelebihannya sendiri. Untuk kenyamanannya, semua kembali lagi dengan kebutuhan kamu. Apakah sesuai atau tidak? Menurut penelitian yang dilakukan oleh EasyJet pada tahun 2014 silam, kursi ternyaman di pesawat adalah kursi nomor 7F. Namun, hasil penelitian yang dilakukan oleh Skyscanner menyatakan bahwa kursi yang paling nyaman adalah 6A.

Terlepas dari hasil penelitian kedua lembaga tersebut, sebaiknya pemilihan kursi di pesawat disesuaikan dengan kebutuhanmu. Untuk pertimbangannya, coba simak penjelasan singkat berikut ini.

  1. Tempat duduk dekat jendela

Tempat duduk yang ada di dekat jendela cocok untuk kamu yang ingin menikmati pemandangan laut dan daratan dari ketinggian setelah pesawat lepas landas atau sesaat sebelum mendarat. Tapi, bagi kamu yang takut ketinggian, duduk di sebelah jendela akan menjadi momen menakutkan selama terbang. Duduk di dekat jendela juga cocok untuk kamu yang ingin beristirahat dengan tenang selama penerbangan. Waktu istirahatmu tidak akan terganggu karena tubuh tersenggol penumpang lain yang mondar-mandir ke toilet. Lebih serunya lagi, kamu bisa menyandarkan kepala di sisi jendela.

  1. Tempat duduk di kabin tengah

Tempat duduk di kabin tengah tidak memberikan kelebihan yang bermakna bagi para penumpang. Tempat duduk di area ini lebih dipilih sebagai alternatif terakhir jika penumpang tidak mendapatkan kursi yang diinginkan. Sebagian besar penumpang menghindari duduk di kursi ini karena berpotensi untuk bersebelahan dengan lokasi pintu darurat.

  1. Tempat duduk dekat pintu darurat

Tempat duduk dekat pintu darurat merupakan kursi lainnya yang dihindari oleh banyak penumpang. Berada di dekat lokasi pintu darurat ini memberikan kamu tanggung jawab yang besar karena kamu harus bisa membuka pintu tersebut supaya para penumpang bisa menyelamatkan diri ketika pesawat mengalami musibah saat penerbangan. Selain itu, sandaran kursi di dekat lokasi pintu darurat ini tidak bisa direbahkan. Untuk penerbangan yang lama, tentu kursi ini akan membuat punggungmu sakit dan tidak nyaman saat ingin tidur. Meski demikian, biasanya pihak pramugari akan menanyakan kesanggupanmu untuk menjalankan peran penting tersebut sebelum pesawat lepas landas.

  1. Tempat duduk dekat lorong

Tempat duduk dekat lorong ini sangat dihindari orang yang ingin beristirahat selama penerbangan karena akan sangat terganggu oleh orang yang hendak ke toilet atau pramugari yang mendorong troli makanan sepanjang waktu. Meski terdengar kurang nyaman, posisi tempat duduk ini justru menguntungkan kamu yang punya kebiasaan bolak-balik ke toilet. Dengan demikian, kamu tidak perlu mengganggu penumpang di sebelah saat ingin beranjak dari tempat duduk atau kembali ke tempat duduk berhubung ruang gerak di dalam pesawat sungguh terbatas. Selain itu, duduk di dekat lorong akan memudahkanmu saat ingin buru-buru keluar dari pesawat.

  1. Tempat duduk dekat toilet

Bagi kamu yang sering mondar-mandir ke toilet atau membawa anak kecil, duduk di posisi ini sungguh menguntungkan karena kamu tidak perlu berjalan jauh dan mengganggu penumpang lainnya. Namun, tempat duduk pada posisi ini juga memiliki kekurangan yakni waktu istirahatmu akan terganggu karena langkah kaki para penumpang yang pergi ke toilet. Belum lagi jika muncul bau tidak sedap dari toilet. Tentu akan sangat mengganggu kenyamanan.

  1. Tempat duduk di baris paling belakang

Tempat duduk di baris paling belakang sebaiknya dihindari oleh kamu yang agak takut naik pesawat. Pasalnya, posisi tempat duduk ini dekat dengan mesin jet pesawat sehingga kamu akan mendengarkan suara yang sangat bising. Bisa-bisa kamu semakin takut saat pesawat mengalami turbulensi. Selain suara, getarannya juga lebih terasa dibandingkan dengan posisi tempat duduk di baris depan. Posisi tempat duduk ini akan semakin terasa mengganggu ketika kamu mendapatkan kursi di bagian tengah. Jika ingin menghindari tempat duduk ini, sebaiknya jangan telat melakukan check-in agar bisa memilih tempat duduk lain.

  1. Tempat duduk di baris paling depan

Tempat duduk di baris paling depan pesawat ini bisa dibilang yang paling nyaman. Mengapa nyaman? Karena kamu hanya akan menatap pembatas ruangan yang lebih tenang suasananya, dibandingkan dengan posisi tempat duduk di tengah yang memperlihatkan kesibukan masing-masing penumpang. Selain itu, ruang gerakmu juga lebih luas tanpa terganggu kursi depan yang terkadang sandarannya direbahkan oleh penumpang. Saat membawa anak-anak, pemilihan tempat duduk di depan juga akan bermanfaat. Misalnya kamu bisa menggantungkan bassinet atau keranjang bayi sehingga kamu tidak capek menggendong bayi.

1459

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here