Sumber: Bon Voyage Jogja

Liburan jaman sekarang tidak bisa dipisahkan dari yang namanya nongkrong cantik di sejumlah coffee shop. Menikmati secangkir kopi sambil merencanakan destinasi berikutnya atau berbincang santai adalah kegiatan yang selalu dilakukan oleh anak muda. Semuanya akan semakin sempurna ketika coffee shop yang dituju memiliki interior super nyaman dan Instagramable. Hobi foto-foto pun bisa disalurkan pada saat itu juga.

Jika kamu termasuk wisatawan penggila kopi dan coffee shop Instagramable, coba simak 7 coffee shop yang ada di Yogyakarta berikut ini!

Ayara Coffee Shop

Sumber: Araya Kitchen Coffee Shop

Coffee shop yang satu ini menempati sebuah bangunan bergaya jadul nan klasik. Furniturnya menggunakan kayu, dijamin akan sangat nyaman dan hangat ketika berada di sini. Menu yang ditawarkan di sini tidak hanya aneka kopi tapi juga makanan berat dan snack.

Lokasinya tidak berada dekat dengan jalan raya, yakni di Jalan Jenderal Sudirman nomor 40, Kelurahan Kotabaru, Kecamatan Gondokusuman. Harga menu di Ayara Coffee Shop ini berkisar antara 5 ribu hingga 27 ribu rupiah.

Blanco Coffee and Books

Di Blanco Coffee and Books, para wisatawan yang menyukai kopi dan buku akan menemukan surganya sendiri. Bangunannya dihiasi dengan interior bergaya minimalis. Mau bersantai, membaca buku, hunting foto, menikmati kopi, di sinilah tempatnya. Dijamin kamu akan betah berlama-lama ketika berada di sini. Mungkin secangkir kopi dan sebuah buku saja tidak akan cukup.

Lokasinya berada di Jalan Kranggan nomor 30, Kelurahan Cokrodiningratan, Kecamatan Jetis. Harga menu di Blanco Coffee and Books ini berkisar antara 15 ribu hingga 30 ribu rupiah.

Coffee No. 27

Berada di dekat Universitas Sanata Dharma, Coffee No. 27 ini sudah pasti sesuai sekali dengan seleranya anak muda. Bangunannya tidak terlalu besar, namun memiliki beberapa spot keren yang Instagramable. Suasananya sangat nyaman dan bebas asap rokok sehingga kamu bisa ngopi cantik.

Lokasinya ada di Esco Restaurant, Jalan Pringgodani nomor 14, Dusun Demangan Baru, Desa Catur Tunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman. Harga menunya berkisar antara 7 ribu hingga 35 ribu rupiah saja, sangat terjangkau di dompet anak muda.

Indische Koffie

Indische Koffie ini tidak perlu diragukan lagi spot Instagramable-nya. Mengapa? Karena lokasinya sendiri berada di Benteng Vregeburg, salah satu benteng peninggalan Belanda yang memiliki arsitektur lawas nan kokoh. Cocok untuk kamu yang sedang hunting foto bergaya vintage.

Kopi yang ditawarkan di sini pun memiliki rasa yang nikmat dan bervariasi. Ada aneka kopi dari sejumlah daerah di Indonesia dan ada juga kopi dengan racikan sirup Kahlua yang sangat menggoda.

Lokasinya berada di Jalan Jenderal A. Yani nomor 6 Benteng Vredeburg, Kelurahan Ngupasan, Kecamatan Gondomanan. Harga menu di sini berkisar antara 6 ribu hingga 180 ribu rupiah.

Baca Juga: Daftar Kafe di Bandung dengan Dessert Cantik untuk Penggemar Foodtography – Part 1

Wanderlust Coffee Division

Coffee Shop yang satu ini tampak sederhana, bagaikan menempati rumah warga yang didekorasi dengan apik. Meski tempatnya mungil, Wanderlust Coffee Division ini memiliki dekorasi yang unik dan interior yang nyaman. Beberapa spot di sini bisa dijadikan latar belakang foto yang keren. Kesan jadul dan modern bercampur jadi satu di sini.

Lokasinya ada di Jalan Sosrowijayan Wetan Gang I (GT 1/95), Kelurahan Sosromenduran, Kecamatan Gedongtengen. Harga menunya berkisar antara 9 ribu hingga 32 ribu rupiah.

Sellie Coffee

Sumber: iisthmus

Bagi kamu yang pernah menonton film Ada Apa Dengan Cinta 2, pasti tidak asing lagi dengan coffee shop yang satu ini. Sellie Coffee pernah menjadi lokasi syuting di mana Rangga dan Cinta menikmati kopi bersama. Suasananya sangat nyaman bagaikan sedang berada di rumah nenek yang didominasi furnitur kayu dan dinding bata ekspos. Menu kopi yang wajib kamu cicipi adalah kopi lokal Menoreh dan Lereng Merapi.

Lokasi Sellie Coffee berada di Jalan Gerilya NG 3/822, Kelurahan Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan. Harga menu kopinya berkisar pada 5 ribu hingga 20 ribu rupiah saja.

Ruang Seduh Jogja

Para penggila coffee shop yang berasal dari Jakarta pasti sudah pernah mendengar nama Ruang Seduh. Ruang Seduh Jogja adalah salah satu cabangnya. Konsepnya masih sama, yaitu interior serba putih nan stylish. Dengan latar belakang serba putih ini, hasil fotomu dijamin akan menjadi lebih kontras dan keren. Di sini para pengunjung juga diperkenankan menyeduh kopinya sendiri atau sekedar berpose di dekat mesin kopi untuk feed Instagram yang kece.

Lokasinya ada di Jalan Tirtodipuran nomor 46, Kelurahan Mantrijeron, Kecamatan Mantrijeron. Harga menunya berkisar antara 30 ribuan rupiah.

Dari ketujuh coffee shop yang sudah disebutkan tadi, kira-kira coffee shop nomor berapa yang paling ingin kamu kunjungi? Atau jangan-jangan kamu berminat untuk mengunjungi semuanya?

905

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here