Sumber: One Mile at a Time

Waktu transit di sebuah bandara bisa jadi waktu yang melelahkan dan membosankan, apalagi jika harus transit selama berjam-jam bahkan mengalami delay berkepanjangan. Mood yang jelek akibat merasa lelah dan bosan selama transit terkadang bisa mempengaruhi mood kamu setibanya di negara tujuan.

Tentu kamu tidak mau liburan jadi terasa menyebalkan akibat mood jelek yang tercipta selagi transit, bukan? Nah, untuk menjauhkan mood jelek selama transit, kamu harus menghibur diri dengan melakukan berbagai kegiatan. Coba deh simak beberapa cara untuk mengusir mood jelek selama transit di bandara berikut ini!

Berkeliling ke sejumlah area di bandara

Waktu transit tidak memungkinkan kamu untuk keluar bandara? Tenang saja, kamu bisa berkeliling bandara. Sejumlah bandara transit seperti misalnya Bandara Changi di Singapura, tahu betul cara memanjakan para penumpang yang sedang transit.

Beberapa area yang bisa kamu kunjungi di antaranya adalah restoran, area pijit, bioskop mini, area tidur, restoran, duty free, toko souvenir, taman, dan masih banyak lagi. Karena ada banyak area yang bisa kamu kunjungi, tentu kamu tidak akan merasa bosan. Asalkan kamu tidak nyasar untuk ke gate yang telah ditentukan ya!

Membaca

Sumber: Am Reading

Membaca adalah salah satu kegiatan yang bisa menghabiskan waktu tanpa kamu sadari karena kamu sudah terhanyut dengan alur cerita sebuah buku. Untuk kamu yang tidak nyaman membaca buku saat penerbangan, membaca di saat transit adalah waktu yang tepat. Pilihlah sebuah novel atau komik yang akan menghiburmu.

Jika lupa membawa buku, manfaatkan wi-fi gratis untuk browsing e-book. Beberapa bandara ada juga yang menyediakan perpustakaan. Manfaatkan saja fasilitas tersebut untuk menghabiskan waktu transit ya.

Membeli makan dan minum

Transit ke negara yang memiliki perbedaan waktu dengan negara asal akan membuat jam makanmu kacau. Selagi transit, gunakanlah kesempatan ini untuk membeli makan dan minum. Di sini kamu bisa membeli makan dan minum sepuasnya, berhubung harga makan dan minum di pesawat cukup mahal, belum lagi rasanya akan berubah karena disajikan di ketinggian.

Penjual makan dan minum di bandara cukup beragam mulai dari fast food, restoran lokal, dan kios camilan. Jika kamu tidak bisa keluar bandara tersebut, mengunjungi restoran lokal adalah ide yang bagus karena kamu bisa mencicipi kuliner khas negara tersebut tanpa perlu berkeliling. Jangan lupa beli beberapa camilan untuk disantap selama penerbangan berikutnya!

Menulis travel blog

Bagi sejumlah orang, menulis adalah kegiatan yang menyenangkan. Tidak jarang dari mereka yang memiliki blog pribadi. Bagi kamu yang belum pernah menulis, cobalah manfaatkan waktu luang ini untuk mencoba menulis.

Kamu bisa menceritakan pengalamanmu selama penerbangan sebelumnya hingga pada saat transit. Tulislah hal-hal apa saja yang bisa dilakukan di bandara tersebut, berikan tips untuk menikmati penerbangan, mencatatkan detal budget travel, kemudian sertai dengan beberapa foto pendukung agar tulisanmu terlihat lebih menarik.

Baca Juga: 20 Istilah Penerbangan yang Perlu Kamu Ketahui

Menjadi vlogger dadakan

Kehadiran media sosial Snapchat dan Instagram membuat banyak orang menjadi vlogger dadakan dengan cara yang sangat mudah. Dengan memanfaatkan wi-fi gratis dari bandara, kamu bisa membagikan video tur keliling bandara selagi transit.

Melalui video singkat, kamu bisa berbagai info kepada para followers media sosialmu. Sambil menghabiskan waktu, kamu juga berbuat kebaikan. Seru, kan?

Belanja souvenir

Masing-masing negara memiliki souvenir khasnya sendiri. Selagi berada di bandara transit tersebut, pergilah menuju toko souvenir untuk membeli sejumlah souvenir khas. Misalnya saja seperti kuliner lokal, gantungan kunci, kaos, magnet kulkas, dan masih banyak lagi.

Jika kamu transit pada waktu keberangkatan, jangan membeli terlalu banyak untuk menghemat dana dan mengontrol berat bagasi. Jika kamu transit pada waktu pulang, gunakan waktu ini untuk belanja sepuasnya sesuai dengan sisa dana dan sisa bagasi.

Menonton film di smartphone

TV di bandara belum tentu akan memutar film yang sesuai dengan seleramu. Oleh karena itu, siapkan saja beberapa film dan drama untuk kamu tonton selama transit. Jika memori smartphone tidak memadai, manfaatkan USB OTG untuk menyimpan file tersebut. Jangan lupa untuk membawa charger atau powerbank agar waktu menontonmu tidak perlu terhenti. Perhatikan juga volume videonya agar tidak mengganggu penumpang lain yang sedang beristirahat.

Tidur

Sumber: Trip Case

Penerbangan pertama yang memakan waktu lama akan membuat badan pegal atau mungkin membuat beberapa orang menjadi sakit. Manfaatkan waktu transit ini untuk tidur. Jika selama di pesawat kamu harus tidur dalam posisi duduk, saat di bandara transit nanti kamu bisa tidur selonjoran bangku panjang atau sofa yang nyaman. Mau lebih nyaman lagi? Bandara seperti Changi bahkan menyediakan bangku khusus untuk para penumpang tidur dan tidak dibutuhkan biaya tambahan.

Setelah membaca penjelasan di atas pastinya pengalaman transit akan sangat menyenangkan dan kamu terhindar dari mood jelek. Selamat menikmati waktu transitmu di liburan berikutnya!

854

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here